Go Blog Go

Macam Dan Jenis Puasa

Posted by Go Blog Go Posted on 2:43 PM with No comments
Assalamu'alaikum Wr.Wb.

Puasa sudah tidak asing bagi para Muslimin dan Muslimah mendengar-nya, karena puasa bagi umat ber-Agama Islam dilaksanakan ketika Bulan Ramadhan tiba.  Namun dari wajib-nya Puasa Ramadhan ternyata ada beberapa Macam dan Jenis PuasaPuasa yang bukan wajib namun Sunnah, tujuan dari Puasa sendiri adalah untuk mengekang dari segala hawa nafsu serta membersihkan diri secara lahir maupun bathin. Biasanya dilakukan oleh orang-orang tertentu yang sedang melakukan ritual untuk mencapai suatu tujuan yang dimaksud yang waktu-nya sudah ditentukan menurut aturan-aturan sesuai dengan puasa yang dijalaninya, penjelasan-nya sebagai berikut :


Puasa Mutih

Dilaksanakan seperti bulan ramadhan namun berbuka-nya hanya dengan Nasi Putih dan Air Putih, niat Puasa-nya " Niat Ingsun Puasa Mutih Supaya Mutih Badan-Ku Putih Bathin-Ku Putih Kaya Dening Banyu Suci Karena Allah Ta'ala" yang kedua doa mantra-nya "Sirrullah Gegantina Allah Amangan Cahya Dipangan Laailahaa Illalah Muhammaddarasulullah"

Puasa Senin-Kamis

Dilaksanakan setiap minggu yang waktu-nya setiap hari senin dan kamis dengan waktu yang tidak ditentukan sampai berhasil maksud dan tujuan-nya tercapai, niat Puasa-nya " Niat Ingsun Puasa Senen Lan Kemis Kanggo Nyuciaken Badan Lan Bathin karana Allah Ta'ala"

Puasa Ngepel

Puasa yang dilaksanakan hanya dengan makan nasi sekepal(tangan dikepal) sehari sekali biasa-nya dilakukan oleh Spritualis, apabila dilaksanakan tanpa hitungan hari akan timbul suatu kekuatan Inti Tenaga Ghaib yang berada dibawah pusar hal ini akan berdampak pula kepada perilaku sipengamal efek yang terjadi akan menjadikan laku sabar.

Puasa Ngidang

Puasa yang dilakukan seperti binatang kijang yang hanya memakan dedaunan muda tentu-nya baik yang mentah atau sudah dimasak (tanpa bumbu tambahan), efek yang terjadi pada diri adalah bisa menerima dengan Ikhlas sega;a sesuatu yang terjadi.
Puasa Ngrowot, puasa yang hanya memakan buah-buahan saja sama hal-nya dengan Puasa Ngepel.


Puasa Kungkum

Puasa ini dilakukan mulai malam hari dengan cara berendam di air, terutama pertemuan antara sungai dengan laut, niat puasa-nya "Putih-Putihing Mripat-Ku Sayidina Kilir Ireng Irenging Mripat-Ku SUnan Kalijaga Telenging Mripat-Ku Kanjeng Nabi Muhammad"

Puasa Geni(PatiGeni)

Puasa yang dilakukan dengan tanpa minum, makan juga tidur serta tempat-nya yang bersih, gelap(tanpa cahaya sedikitpun), sepi suasana lingkungan-nya, efek yang didapat akan dapat meredam semua hawa nafsu, niat puasa-nya "Niat Ingsun PatiGeni Amateni Geni Ing Diri Amateni Hawa Ing Diri Karana Allah Ta'ala"

Puasa Ngebleng

Puasa-nya hampir sama dengan PatiGeni perbedaan-nya efek yang dirasakan yaitu ketenangan bathin, niat puasa-nya "Niat Ingsun Ngebleng Ora Ana Kang Dak Deleng Mung Allah Ta'ala"

Demikian share posting Apa Aja Boleh mengenai beberapa jenis puasa yang diketahui selama ini, semoga menjadi tambahan ilmu pengetahuan bagi Mojang dan Bujang untuk diketahui bermanfaat. Go Blog Go...!!! Amiin

Wassalam,


Kata kunci: ,,

0 comments:

Post a Comment

Catatan :
1.Untuk menyisipkan Kode, gunakan Tag <i rel="code">Kode Anda Di-Sini...</i>
2.Untuk menyisipkan Kode Panjang, gunakan Tag <i rel="pre">Kode Anda Di-Sini...</i>
3.Untuk menyisipkan Kode Gambar, gunakan Tag <i rel="image">URL Gambar Anda Di-Sini...</i>
4.Untuk menyisipkan Catatan, gunakan Tag <b rel="quote">Catatan Anda Di-Sini...</i>

NB: Sebelum menyisipkan Kode, konversi terlebih dulu Kode-nya agar bisa tampil di Kolom Komentar

 
Powered by : Blogger
Copyright © 2011. Go Blog Go - All Rights Reserved
Template Created by Go Blog Go Published by Wong Wayang